Reefcheck Karimunjawa

Reef Check merupakan jaringan pemantauan terumbu karang secara sukarela berskala internasional, yang bertujuan meningkatkan kesadartahuan masyarakat umum (public awarness) bagi pelestarian terumbu karang di seluruh dunia. Kegiatan Reef Check Karimunjawa pertama kali dilaksanakan di Indonesia pada tahun 1997 di Kepulauan Karimunjawa. Sejak tahun 1999, Marine Diving Club menginisiasi Reef Check Karimunjawa dan setiap tahunnya dillaksanakan hingga saat ini. Dalam pelaksanaannya data yang diambil merupakan time series data dari kondisi substrat dasar/karang, ikan karang dan invertebrata indikator, tiga hal tersebut merupakan indikator kesehatan terumbu karang.

 

 

REEFCHECK GO ECO!

Do Conservation, Start with Reefcheck

Kepulauan Karimunjawa, Jepara

11-18 Oktober 2018

Reef Check Karimunjawa 2018 merupakan rangkaian kegiatan lanjutan dari Reef Check tahun sebelumnya, yang merupakan metode sederhana untuk pemantauan terumbu karang. Kegiatan ini dimaksudkan agar komunitas selam dan masyarakat, pada umumnya, dapat melakukan pemantauan terumbu karang di daerahnya masing-masing. Materi kegiatan ini meliputi sosialisasi dan pelaksanaan Reef Check.

Kegiatan meliputi Sertifikasi dan Pendataan Reefcheck, Transplantasi Karang, Fieldtrip, dan Fundive

Senang sekali mengikuti Kegiatan Reefcheck karena banyak mendapatkan penetahuan baru tentang pendataan biota laut. Mengenal teman-teman penyelam baru dan menjadi pengalaman berharga sebagai penyelam.

Arya (Peserta MDC Reefcheck 'Action Karimunjawa' 2016)